Fakultas Vokasi Pelayaran Universitas Hang Tuah Surabaya Sukses Gelar LKBB dan Drumband Military Style Se-Jatim

Surabaya,Komposisinews.com – Fakultas Vokasi Pelayaran Universitas Hang Tuah Surabaya sukses menggelar Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) BARAKUDA Vol IV dan Lomba Drumband Military Style Vol I di Lapangan Apel FVP UHT, Minggu (20/04/2025). Acara ini diikuti oleh 18 peserta LKBB dan 5 tim drumband dari berbagai SMA/SMK/MA se-Jawa Timur yang berlangsung meriah dan penuh semangat kompetitif.

Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Vokasi Pelayaran, Djamaludin Malik, S.E., M.AP., Ant-II, yang menyampaikan amanat inspiratif kepada seluruh peserta. Dalam sambutannya, beliau menegaskan bahwa lomba ini bukan hanya ajang meraih juara, namun juga sarana pembentukan karakter, kedisiplinan, kerja sama tim, serta semangat kebangsaan.

Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Vokasi Pelayaran, Djamaludin Malik, S.E., M.AP., Ant-II, yang dalam amanatnya menegaskan bahwa ajang ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga wadah membangun nilai-nilai positif seperti kerja sama tim, disiplin, dan semangat kebangsaan.

“Lomba ini bukan sekadar soal siapa yang paling rapi, paling kompak, atau paling keras memukul drum. Ini adalah tentang proses belajar, latihan yang konsisten, dan semangat juang dalam tim. Menang adalah bonus, namun sportivitas dan kebanggaan atas proses itu jauh lebih penting,” ujar Dekan FVP.

Sebagai penanda dimulainya perlombaan, Wakil Rektor III Universitas Hang Tuah, Laksamana Pertama TNI (Purn) Dr. Toto Dwijaya Saputra, S.T., M.Si(Han)., M.Tr.Opsla., secara resmi memukul bas drumd yang disambut tepuk tangan meriah dari para peserta dan tamu undangan.

Lomba ini memperebutkan hadiah total senilai Rp12.000.000 serta berbagai trofi bergengsi, termasuk piala bergilir dari Lantamal V, Rektor, dan Dekan. Kategori yang dipertandingkan meliputi PBB (Peraturan Baris-Berbaris), Variasi, Formasi, dan Yel-yel.

Untuk menjaga netralitas dan kualitas penilaian, panitia melibatkan juri independen yang profesional di bidangnya, yaitu Serka Haryoto dan Serka Ludi dari Kodiklatad Bandung untuk kategori PBB, serta Bang Rendy dan Ridwan, yang merupakan praktisi drumband ternama, sebagai juri untuk variasi dan formasi. Kehadiran juri-juri independen ini menjadi bukti komitmen panitia untuk menjaga integritas perlombaan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada para juri yang telah hadir dan menilai dengan penuh profesionalisme. Kehadiran juri independen ini kami harapkan mampu memastikan lomba berjalan objektif dan fair. Kami yakin, dari sini akan lahir para juara sejati yang layak menyandang gelar ‘The Best of The Best’,” tambah Dekan FVP UHT.
Ajang ini juga didukung oleh LLDIKTI Wilayah VII, TNI AL, dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, yang ikut berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan. Selain menjadi arena unjuk kebolehan, lomba ini juga menjadi ajang silaturahmi, promosi kampus, dan pembentukan karakter bagi generasi muda.
Para Juara LKBB BARAKUDA Vol IV 2025:
Juara Umum:
• SMAN 2 Mojokerto – Total nilai: 1912

Juara Utama:
• MAN 1 Lamongan – 1570
• SMKN 1 Buduran – 1567
• SMKN 1 Jetis Mojokerto – 1545

Juara Harapan:
• SMKN 1 Pasuruan Tim A – 1526
• SMAN 1 Bangsal – 1480
• SMKN 1 Pasuruan Tim B – 1462

Juara Madya:
• SMK 2 Krian Sidoarjo – 1444
• SMA Hang Tuah 1 Surabaya – 1430
• MAN 1 Lamongan – 1402

Juara Bina:
• SMA Hang Tuah 5 Sidoarjo – 1385
• SMAN 3 Surabaya – 1382
• SMAN 5 Tuban – 1368

Juara Mula dan Purwa:
• SMA Hang Tuah 2 Sidoarjo, SMK Adhikawacana, SMK KAL 1 Surabaya, dan lainnya turut menorehkan prestasi di kategori pembinaan.

Kategori Spesial:
• Best PBB: SMKN 1 Buduran
• Best Danton: SMKN 1 Buduran
• Best Variasi: SMAN 2 Mojokerto
• Best Formasi: SMAN 2 Mojokerto
• Best Kostum: SMKN 1 Jetis Mojokerto
• Best Yel-yel: SMAN 2 Mojokerto
• Peleton Terfavorit: SMA Hang Tuah 2 Sidoarjo
• Like Instagram Peleton & Danton Terbanyak: MAN 1 Lamongan (Arifin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *