Pengusaha Muda Bakso Putri Berbagi keberkahan Di Bulan Ramadhan

Berita, Ragam21 views

Sidoarjo,Komposisinews.com– Putri Octavia merupakan wanita sukses yang berada dibalik jajanan viral Bakso Putri bertempat di perumahan Orchid Tulangan, Sidoarjo.

“Prinsipnya mental kita harus bermental baja, jangan mudah menyerah dan terus mencoba adalah kunci sukses yang saya percaya,” kata putri saat ditemui Wartawan Komposisinews.com ,Kamis(21/3/24).

Usianya baru menginjak 24 tahun tapi ia sudah bisa merasakan kesuksesan hasil jerih payahnya sendiri.

Ia mulai berjualan bakso pentol sejak lulus sekolah SMA tahun 2019 lima tahun yang lalu dengan 2 pekerja dan sekarang sudah mencapai 15 pekerja.

“Mulai dari lulus SMA jualan, pokoknya saya mikir gimana caranya saya tidak membebani orang tua, jadi saya jualan aja biar bisa tambah-tambah uang jajan,” katanya.

” Pekerja sendiri mayoritas ibu- ibu dari warga sekitar desa Tulangan”,ujarnya.

Di Moment bulan ramadhan ini Bakso Putri bersama karyawannya dan warga sekitar menggelar  kegiatan membagikan ta’jil dan buka puasa bersama.

Antusias Warga Tulangan Dalam Pembagian Ta'jil
Antusias Warga Tulangan Dalam Pembagian Ta’jil

Bagi ta’jil sendiri bertempat di Jalan Raya Tulangan depan soto Aceng dan buka puasa di perumahan Orchid Tulangan blok C dengan total 200 bingkisan, serta di hadiri artis tiktok via antika.

Putri Berharap di Moment bulan suci ramadhan ini  semua masyarakat bisa merasakan  rezeki dari jeripayah saya selama bekerja ini,pungkasnya.

Di akhir ia juga berpesan untuk para pemuda saat ini, manfaatkanlah kemampuan apapun yang sekiranya bisa menghasilkan uang, jangan mudah menyerah dan harus bermental baja.(PJ/Bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *