Tegal,Komposisinews.com – Selasa 31 Desember 2024 Lembaga Pemasyarakatan IIB Tegal menggelar tes urine kembali kepada beberapa Petugas dan Warga Binaan pada hari ini, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pengawasan serta pencegahan penyalahgunaan narkoba di lingkungan Lapas Tegal. Tes urine ini menjadi yang terakhir kalinya dilakukan di tahun 2024, sebagai bagian dari program rutin yang telah dilaksanakan sepanjang tahun.
Kasi Kamtib Lapas Tegal, Bagus Indrarizki menyatakan bahwa tes urine ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk memastikan bahwa tidak ada warga binaan maupun petugas yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.
Bagus juga menambahkan bahwa sepanjang tahun 2024, tes urine telah dilakukan secara rutin setiap minggunya, dengan melibatkan berbagai subsi dan petugas keamanan. Hasil tes urine terakhir ini diharapkan dapat menjadi indikator bahwa Lapas Tegal tetap konsisten dalam menjalankan program pembinaan yang sehat dan bebas dari narkoba.
Rencananya, tes urine untuk tahun depan akan terus dilaksanakan secara rutin guna mendukung upaya Lapas Tegal dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Dengan dilaksanakannya tes urine terakhir kali di tahun 2024, Lapas Tegal berharap dapat terus menjaga integritas serta keberhasilan program pemasyarakatan, sekaligus menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat bagi warga binaan dan petugasnya,Humas(Her)