Gresik,Komposisinews.com – Sabtu ( 30/11/24) – Babinsa Koramil 0817/06 Manyar, Serda Triyanto, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada petani di Desa Pongangan, Kecamatan Manyar. Pendampingan ini dilakukan dengan menyiangi rumput di sawah milik Ibu Siti, salah satu petani setempat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan serta mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Serda Triyanto menjelaskan pentingnya pendampingan kepada petani untuk memahami permasalahan yang mereka hadapi baik saat musim tanam maupun musim panen.
“Kegiatan ini kami laksanakan untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekaligus mendukung program swasembada pangan. Kami berupaya membantu petani menemukan solusi atas kendala yang mereka hadapi agar mereka bisa menikmati hasil panen dengan baik dan mencapai kesejahteraan,” ujar Serda Triyanto.
Ibu Siti selaku pemilik sawah mengungkapkan rasa terima kasih atas pendampingan yang diberikan oleh Babinsa. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberikan motivasi dan harapan bagi para petani di desa tersebut.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan Babinsa yang turun langsung membantu kami. Harapan kami, kesulitan yang selama ini kami rasakan, seperti masalah pupuk, pengairan, dan penjualan hasil panen, bisa disampaikan kepada pemerintah agar mendapat solusi,” kata Ibu Siti.
Kegiatan pendampingan ini berlangsung dengan lancar, tertib, dan aman. Kolaborasi seperti ini diharapkan terus terjalin untuk meningkatkan kesejahteraan petani sekaligus mendukung ketahanan pangan nasional.( Ida ).