Tinggal Beberapa hari lagi Program Pemutihan Berakhir Wajib Pajak Meningkat Di Samsat Bangil

Berita8 views

Pasuruan,Komposisinews.com Aktifitas Pelayanan Kantor Bersama Satuan Manunggal Satu Atap (KB SAMSAT) Bangil Pasuruan tetap kedepankan layanan terhadap para wajib pajak yang menggunakan jasa di instansi ini, Senen (18 /11/24) pagi.

Dengan adanya program pemutihan yang di laksanakan 1 Oktober hingga 30 November 2024 dalam rangka memperingati HUT ke 79 Propinsi Jawa Timur.

Hal tersebut merupakan satu upaya dari Samsat Bangil Pasuruan dalam memberikan pelayanan dan kenyamanan dilingkup kantor tersebut.

Kepala PDPP Samsat Bangil Pasuruan Kusnadi menyampaikan layanan di Samsat Bangil Pasuruan tetap mengedepankan layanan pada para Wajib Pajak dan dengan layanan yang terbaik. Makin meningkatnya animo masyarakat terhadap layanan prima di Samsat Bangil Pasuruan guna memberikan kemudahan dan kenyamanan. Wajib pajak maupun kenyamanan di Layanan Samsat Drive True yang telah di siapkan Samsat Bangil Pasuruan yang berlokasi di halaman Samsat ini sebagai bentuk antisipasi wajib pajak untuk mempercepat proses pembayaran pajak tahunan tanpa antrian panjang, “ujar Kusnadi

Dari Pantauan media ini, dilihat pelayanan pada wajib pajak oleh petugas yang berada di instansi ini sejauh pengamatan cukup menunjukkan profesionalitasnya. Secara cekatan petugas yang berada di bagian masing-masing, dapat bekerja secara maksimal sehingga layanan terasa begitu cepat dan memberi kepuasan pada masyarakat wajib pajak.

Di tempat terpisah saat media ini menemui Kanit Registrasi dan Identifikasi KRI Satlantas Polres Pasuruan IPDA Yudha Dwi Anggara Strk menjelaskan, dengan adanya program pemutihan wajib pajak semakin meningkat. Masyarakat semakin antusias semangat untuk membayar pajak kendaraan yang sudah jatuh tempo masa aktifnya dan juga yang mengurus pajak lima tahunan, ” ujar Yudha

Di sisi lain Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Dani saat di mintai keterangan lewat selulernya mengatakan, meningkatnya wajib pajak di kantor Samsat Bangil Pasuruan menunjukkan bahwa masyarakat Pasuruan sudah meningkat kesadarannya untuk memenuhi kewajibannya membayar pajak kendaraan. Respon positif wajib pajak, “ujar Kasatlantas. Ia juga menambahkan masyarakat lebih hati-hati dalam berlalu lintas .apa bila mengendarai baik sepeda motor maupun mobil. Siapkan surat kelengkapan, taati peraturan lalu lintas yang ada, utamakan keselamatan di jalan raya. Karena Pasuruan sering kali terjadi kecelakaan yang mengakibatkan korban jiwa, “tutup Kasatlantas. ( Fahrul Mozza )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *