Kebahagiaan Terpancar Dari Warga Sidoarjo Saat Terima Bantuan Beras Dari Pemerintah

Sidoarjo, Komposisinews.com-Kegembiraan terpancar dari wajah penerima bantuan pangan berupa beras 10 kilogram saat Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Sidoarjo, Subandi, mengunjungi Kecamatan Wonoayu dan Prambon, Selasa (2/7/24) .

Seperti halnya ketika berada di balai desa Simo angin-angin Kecamatan Wonoayu Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Subandi menyapa para penerima bantuan.

“Alhamdulillah, Pak. Sudah enam bulan ini saya menerima bantuan beras. Keluarga kami sangat senang,” ungkap Endang , Keluarga Penerima Manfaat (KPM) asal Desa Simo angin-angin tersebut.

Bantuan beras dari pemerintah sangat meringankan bebannya.”Rasanya lebih ringan jika mendapatkan beras setiap bulan,” kata perempuan paruh baya tersebut.

Plt Bupati Sidoarjo Subandi, mendengarkan dengan sabar cerita para ibu. Ia memahami bahwa pengakuan mereka jujur, menandakan bantuan pangan telah tepat sasaran bagi masyarakat kurang mampu dan berpenghasilan rendah.

Tak hanya di Wonoayu, Subandi juga menyerahkan bantuan beras di Kecamatan Prambon, salah satunya di Desa Watu Tulis.Ia berharap program bantuan pangan dapat berkelanjutan karena sangat bermanfaat bagi penerimanya, dengan kualitas beras yang baik.

“Bantuan ini membantu ekonomi warga, memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, dan mengontrol harga beras,” jelas Subandi.

Disamping itu, Subandi memastikan kualitas beras yang dibagikan tetap bagus dan aman untuk dikonsumsi. Ia juga mengingatkan pengurus RT, RW, dan kepala desa untuk mencatat warga yang belum terdata agar segera mendapat bantuan.

“Jika ada warga kurang mampu yang belum terdata, segera catat dan laporkan ke kecamatan agar bisa mendapatkan bantuan,” pungkasnya.(Bs)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *