Pawas dan Piket Fungsi Polsek Dukuh Pakis Quick Respon ke TKP Penemuan Jenasah

Surabaya,Komposisinews.com- Pawas Iptu Totok Budiyanto bersama piket fungsi quick respon / gerak cepat mendatangi tempat kejadian perkara penemuan jenasah.Minggu (30/6/24)

Adapun Lokasi tempat kejadian perkara di Terminal Angkot Dukuh Kupang Jl.Dukuh Kupang Barat 25 Surabaya.

Dimana ditemukan jenasah atas nama SL. (60 th) warga Mojokerto yang telah lama sakit Stroke dan bertempat tinggal tidur dalam mobil stasion milik WR rekannya sebagaimana keterangan SUM pedagang disana.

Tindak lanjut dari penemuan jenasah ditangani oleh Tim Inafis Polrestabes Surabaya dilakukan olah tempat kejadian perkara dan selanjutnya dibawa ke RSUD dr.Soetomo oleh Tim TGC 112 Kota Surabaya untuk dilakukan Visum .

Berkat gerak cepat Pawas Polsek Dukuh Pakis dan kerjasama semua pihak mulai dari Tim Inafis Polrestabes Surabaya, Tim TGC 112 Kota Surabaya, petugas BPBD Kota Surabaya dan Personil Satpol PP Kecamatan Dukuh Pakis evakuasi jenasah dapat diselesaikan dengan cepat tepat , jelas Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Masdawati Saragih.(Bs/Hum).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *