Dandema Lantamal V Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Serta Bijak Bermedsos

Surabaya, Komposisinews.com – Sebagai insan ciptaan Tuhan, saya berharap kepada seluruh Prajurit dan PNS Lantamal V untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa , serta terus untuk tetap melibatkan Tuhan dalam segala hal, semoga dengan meminta kepadaNya segala persoalan dapat diselesaikan dan ada jalan keluar.

Demikian disampaikan Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V Letkol Marinir Fauzi Safii kepada seluruh Prajurit dan PNS Lantamal V setelah pelaksanaan Apel Penaikan Bendera di Selasar Gedung Mako Lantamal V, Senin (8/5/2023).

Selain meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Dandenma ini juga berharap agar seluruh Prajurit dan PNS Lantamal V bijak dalam menggunakan media sosial dan menghindari tindakan-tindakan yang tidak terpuji yang bisa merugikan diri sendiri dan instansi.

Pesan lainya adalah tetap menciptakan kondisi yang kondusif di lingkungan Mako Lantamal V dan selalu peka terhadap lingkungan dengan merawat serta menjaga lingkungan kantor agar selalu bersih dan nyaman yang notabene sebagai rumah kedua kita.

Selain memberikan pengarahan dalam kegiatan tersebut Dandenma juga memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Komandan Denma Lantamal V, mengingat apel gabungan tersebut merupakan pertemuan pertama dengan seluruh Prajurit dan PNS jajaran Lantamal V.

Turut hadir seluruh Perwira Menengah, Perwira Pertama, Bintara, Tamtama serta seluruh Anggota PNS di jajaran Mako Lantamal V. (NoviSH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *