Gresik,Komposisinews.com – Semangat kemerdekaan Repubik Indonesia (RI) dalam rangka HUT ke 77 tahun 2022 menjadi semangat terbarukan bagi warga masyarakat Kecamatan Dukun. Semangat itu diisi dengan kegiatan gerak jalan, Sabtu (20/8/22).
Peserta gerak jalan diikuti seluruh elemen masyarakat meliput, lembaga pendidikan mulai tingkat SD/MI, MTS/SMP, SMA/MA/SMK, Pemdes, AKD, Kepala Madrasah, UPTD, PKK, KKMI, KKG, OPM, Banom NU Fatayat NU, Ansor Banser, Pagar Nusa, IPPNU Tapak suci, PKK Kecamatan Dukun, Himpaudi, Register Desa, Ndukun Sumpek, K3S, Sekdes, IGTKI dan peserta umum yang lain dengan total 289 regu. Start di depan Puskesmas Mentaras dan finish di depan Puskesmas Kecamatan Dukun.
Camat Dukun, Kiki Nuryadi mengatakan, selain meberikan kesehatan, motivasi gerak jalan untu mempererat persatuan dan kesatuan serta menjalin kerjasama antar instansi dan lembaga.
“Disamping meningkatkan kemampuan PBB siswa siswi antar sekolah maupun Madrasah dan membangun kedisiplinan siswa. Kegiatan ini juga untuk mempererat tali persaudaraan masyarakat Dukun” kata Kiki usai memberangkatkan peserta gerak jalan kepda awak media, Sabtu (20/8/22).
Nampak antusias luar biasa dari masyarakat yang menyaksikan kekompakan peserta gerak jalan saat melalui rute yang disediakan.
“Pelaksanaan gerak jalan ini juga sebagai pemacu dan terus menghayati pengorbanan jiwa semangat serta nilai kepahlawanan yang bisa diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara” terangnya.
Menurut dia, hal tersebut juga berdampak positif akan menggeliatnya roda ekonomi masyarakat yakni dengan ditampilkan produk ekonomi melalui bazar UMKM diarea pasar kecamatan Dukun.
“Alhamdulillah ini juga akan memberikan pergerakan ekonomi masyarakat” tandas Mantan Camat Bungah.
Sementara itu Ketua Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) Nurus Shobah mengatakan, rasa kebersamaan dan solidaritas bisa diwujudkan dengan kegiatan gerak jalan ini. Kata dia, gerak jalan ini harus dilanjutkan dan di lestarikan setiap tahunnya.
“Alhamdulillah KKMI dan seluruh perangkat dan mitra baik KKG, OPM dan pengawas Madrasah bisa berpartisipasi dalam giat gerak jalan dengan penuh semangat dan bahagia” ungkap Shobah. (Hud/Red)