SDN Jrebeng Lor 1 Gelar Karnaval Pagelaran Budaya Nusantara Akhiri Giat P5

Probolinggo,Komposisinews.com – Mengakhiri kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) bertema Pagelaran Budaya Nusantara SDN Jebreng Lor 1 jalan Sunan Ampel no 200 kec. Kedopok kota Probolinggo gelar karnaval, pagelaran budaya Nusantara. Senin pagi (16/062025).

Meski dalam P5 difokuskan pada kelas 1, namun dalam karnaval ini diikuti oleh semua kelas. Masing-masing kelas, dari kelas 1 hingga 6 menampilkan karya masing-masing.

Karnaval bertema Pagelaran budaya Nusantara, dibuka langsung Kepala SDN Jrebeng Lor 1 Kiswi Narsih S.Pd. Karnaval mengambil rute berkeliling di lingkungan sekitar sekolah sejauh 3 km. Sebelum diberangkatkan, masing-masing kelas menampilkan performanya di hadapan kepala sekolah dan dewan juri.

Dijelaskan oleh Kiswi Narsih,” kegiatan P5 kali ini merupakan projek ke sekian kalinya dengan tema pagelaran budaya nusantara, dimana anak-anak dilatih pengertian budaya nusantara untuk dijadikan pengetahuan tentang kebudayaan nusantara Indonesia karena bangsa kita bhineka tunggal ika
berbeda tetapi tetap satu juwa. Karnaval ini juga untuk mengisi kegiatan pasca penilaian akhir semester.” jelasnya.

Kiswi Narsih menambahkan,” dalam kegiatan P5 tema ini yang pertama, sebelumnya telah dilakukan kegiatan yang sami juga.

Dengan Karnaval kali ini yang berkostum adat Nusantara dan tari, dengan tujuan untuk memamerkan sekaligus mempromosikan kepada masyarakat bahwa Indonesia kaya ragam budaya.

“Seluruh Pererta didik dari kelas 1 hingga kelas 6 mendukung, karena P5 di ikuti untuk semua kelas Karena sesuai aturan yang baru, pembelajaran difokuskan pada pembentukan karakter. Dengan kegiatan ini anak menjadi kreatif, melihat lingkungan ada istiadat bangsa serta menjaga kebersamaan.” terangnya.

Dia berharap, dengan karnaval ini, anak menjadi senang dan bangga karena tau ragam budaya bangsa dan dilihat banyak orang. Dengan kegiatan ini untuk menumbuhkan semangat gotong royong bagi anak-anak untuk menampilkan kelasnya menjadi yang terbaik, meski dengan persiapan mepet.

Salah satu kelas peserta karnaval P5 SDN Jrebeng Lor 1 menampilkan pakeian adat nusantara.

“Karnaval ini juga merupakan puncak dari serangkaian kegiatan pasca Penilaian Akhir Semester,” tutup Kiswi. ( Mozza )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *