Kalapas Labuhan Ruku Perketat Pengamanan dan Berantas Narkoba Pasca Rapat Internal

Berita5 views

Labuhan Ruku,Komposisinews.com– Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Labuhan Ruku, Soetopo Berutu, memimpin rapat internal dengan jajaran pejabat struktural di Aula Lapas setelah mengikuti zoom meeting dengan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Jenderal Purn. Drs. Agus Adrianto, S.H., M.H. Rapat ini bertujuan menindaklanjuti arahan menteri terkait pengamanan, pemberantasan narkoba, dan penipuan di dalam Lapas.

Dalam rapat tersebut, Kalapas Soetopo Berutu mengingatkan seluruh pejabat struktural untuk saling menghargai dan meningkatkan kerja sama. Ia juga membahas hasil Anev zoom meeting dengan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, yang menekankan pentingnya pengamanan dan pemberantasan narkoba serta modus penipuan di dalam Lapas.

Pejabat struktural yang hadir dalam rapat antara lain:

– Ka. KPLP: Ziko Lukita
– Kasi Binadik: Benni Wijaya Tarigan
– Kasi Giatja: Pranda
– Kasi Adm Kamtib: Samuel Yoga
– Kaur Umum: Daniel J. Simanjuntak
– Kaur Kepegawaian: Deni Pebri Yanto
– Kasubsi Pelaporan: Afri Indra Gunawan
– Kasubsi Bimkermaswat: Janter Maruli Manurung
– Kasubsi Sarana Kerja: Yosua Sagala
– Kasubag Tata Usaha: Suriawan

Kalapas Soetopo Berutu menyoroti data razia, di mana Pulau Jawa menjadi wilayah dengan temuan terbanyak, diikuti Sumatera Utara di urutan kedua. Ia menginstruksikan Ka. KPLP untuk mengintensifkan razia, minimal tiga kali seminggu, demi menjaga keamanan Lapas.

“Saya ingatkan kepada Ka. KPLP untuk selalu menggerakkan razia. Kalau bisa dalam seminggu tiga kali razia demi untuk keamanan,” tegas Kalapas.

Kalapas juga menekankan larangan kepemilikan handphone bagi warga binaan dan pentingnya memberdayakan Tamping (tahanan pendamping) untuk meningkatkan program ketahanan pangan sesuai arahan Presiden RI.

“Penyeleksian Tamping jangan dari warga binaan yang kasus narkoba, dan seleksi harus hati-hati dan melalui sidang TPP. Kalau bisa diperdayakan, maka kita perdayakan di ketahanan pangan,” ujar Kalapas.

Selain itu, Kalapas Soetopo Berutu menyampaikan bahwa perbaikan fasilitas air bersih untuk warga binaan telah selesai dan air sudah kembali lancar. Ia juga mengingatkan agar dapur Lapas selalu menjaga kebersihan dan menyajikan makanan yang higienis tepat waktu.

Terkait Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), Kalapas meminta agar pelaporan dilakukan dengan cepat oleh Binker. Ia juga menekankan pentingnya perhatian terhadap pengurusan Cuti Bersyarat (CB) dan Pembebasan Bersyarat (PB) agar tidak terjadi keterlambatan.

Kalapas juga menginstruksikan agar warga binaan yang terindikasi TBC dan HIV segera dipindahkan ke tempat khusus untuk mencegah penularan.

Menanggapi hal tersebut, Ka. KPLP Ziko Lukita melaporkan bahwa warga binaan yang terindikasi TBC dan HIV telah diasingkan di zona merah yang steril dari lalu lintas warga binaan lainnya.

Liputan Rahmat Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *